Sabtu, 08 Februari 2014

Cara Mengobati Sariawan Dengan Cepat

Sariawan merupakan salah satu gangguan kesehatan mulut yang bisa dibilang penderitanya sangat banyak. Mulai dari anak-anak hingga orang dewasa pun bisa menderita sariawan ini. Sariawan adalah suatu kelainan pada selaput lendir mulut berupa luka pada mulut yang berbentuk bercak berwarna putih kekuningan dengan permukaan agak cekung. Munculnya Seriawan ini disertai rasa sakit yang tinggi. Seriawan merupakan penyakit kelainan mulut yang paling sering ditemukan. Sekitar 10% dari populasi menderita dari penyakit ini, dan wanita lebih mudah terserang daripada pria. Ada beberapa cara mengobati sariawan yang sebenarnya sangat gampang dan dapat anda coba. Ada beberapa faktor penyebab yang diduga menjadi penyebab munculnya seriawan, seperti luka tergigit, mengonsumsi makanan atau minuman panas, alergi, kekurangan vitamin C dan zat besi, kelainan pencernaan, kebersihan mulut tidak terjaga, faktor psikologi, dan kondisi tubuh yang tidak fit. Nah tanpa perlu panjang lebar lagi berikut ini beberapa cara mengobati sariawan secara alami.

1. Menggunakan Daun Jambu Biji
Caranya yakni dengan mengunyah beberapa lembar daun biji kemudian berkumurlah.

2. Menggunakan Air Kelapa
Caranya yakni dengan berkumur menggunakan air kelapa, anda juga boleh menelan air kelapa tersebut.

3. Menggunakan Kopi Bubuk
Caranya yakni dengan mengoleskan sedikit kopi bubuk pada bagian yang mengalami sariawan, setelah itu diamkan beberapa menit saja dan yang terakhir berkumurlah untuk membersihkan bubuk kopi tersebut.

4. Menggunakan Air Garam
Caranya yakni cukup gampang, anda tinggal berkumur dengan air garam saja.

5. Menggunakan Yoghurt
Caranya yakni anda tinggal mengkonsumsi saja yoghurt. Namun sebaiknya pilih yoghurt yang mengandung acidophilus hidup. Yoghurt ini bermanfaat untuk membantu keseimbangan bakteri didalam mulut anda.

Nah itulah beberapa cara yang dapat anda coba untuk mengobati sariawan. Semoga dapat bermanfaat dan semoga lekas sembuh.

thumbnail
Judul: Cara Mengobati Sariawan Dengan Cepat
Rating: 100% based on 99998 ratings. 5 user reviews.
Ditulis Oleh

Artikel Terkait :

0 komentar:

Posting Komentar

 
Template Seo Elite oleh Bamz